Media BPP Agustus 2016 Vol 1 No. 3 | Page 4

SALAM REDAKSI

Pada Agustus ini , menyambut HUT RI yang ke-71 , tidak hanya semangat kemerdekaan yang membara dalam setiap diri bangsa Indonesia , tetapi juga semangat yang tertuang pada segenap redaksi MediaBPP menginjak penerbitan ke-4 wajah baru Media BPP .

Pasalnya , kami tidak lagi tampil secara cetak , namun tampil secara online melalui e-magazine yang ditampilkan dalam portal litbang . kemendagri . go . id . Alasan itu kami tempuh karena kami ingin mengikuti zaman yang kian modern dan maju . Untuk itu , kami tidak ingin tergerus oleh zaman , dan menjadi yang tertinggal .
Meski begitu , kami berjanji untuk terus konsisten memberikan informasi kelitbangan yang aktual serta rutin setiap dua bulan sekali . Sesuai dengan take line kami “ Jendela Informasi Kelitbangan ”.
Pada edisi perdana online ini , kami menyuguhkan Laporan Utama terkait anggaran Kelitbangan pada beberapa Kementerian dan Lembaga , seiring dengan keluarnya PMK 106 Tahun 2016 tentang SBK ( Satuan Biaya Keluaran ) yang diharapkan dapat memudahkan para peneliti melakukan penelitiannya .
Namun di satu sisi , ada banyak kendala yang dialami Kementerian dan Lembaga dalam penerapan PMK tersebut . Seperti yang terjadi dalam BPP Kemendagri dan Kementerian lainnya . Semuanya kami rangkum dalam Laporan Utama , yang juga menyuguhkan pemberitaan tentang bagaimana Ragam Pengelolaan Anggaran Litbang pada setiap Kementerian . Cara ini kami ambil , untuk mengetahui sudah sejauh mana Lembaga Litbang bekerja serius dalam mendukung kinerja pemerintah pusat .
Tidak hanya itu , kami juga menyuguhkan berbagai laporan terkait semarak kemeriahan Hari Kemerdekaan di lingkungan Kemendagri yang diisi berbagai macam perlombaan dan puluhan hadiah .
Di rubrik Daerah , kami menyuguhkan langsung laporan dari Tenggarong , Kalimantan Timur yang menonjolkan tempat wisata menarik dan hidup . Dengan destinasi andalannya Pulau Kumala , Sungai Repopo , dan Museum Mulawarman yang berisi koleksi seni dan sejarah budaya Kukar .
Akhir kata , semoga keberadaan Media BPP yang beralih ke online ini , tetap menjadi sumber referensi terpercaya pembaca sekalian , sebagai Jendela Informasi Kelitbangan yang hadirnya selalu ditunggu , dipercaya , dan aktual .
Redaksi
Diterbitkan oleh BADAN PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN KEMENTERIAN DALAM NEGERI
Media BPP menerima Opini , Cerpen , dan Surat Pembaca .
Kirimkan Opini , Cerpen , dan Surat Pembaca Anda melalui surel kami ke alamat di bawah ini .
Alamat Redaksi Jalan Kramat Raya No . 132 , Jakarta Pusat mediabppkemendagri @ gmail . com
PELINDUNG
PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN REDAKSI
REDAKTUR PELAKSANA REDAKTUR
PENYUNTING
PELIPUTAN
PENATA LETAK DAN GRAFIS
MENTERI DALAM NEGERI Tjahjo Kumolo
Domoe Abdie Jonggi Tambunan Moh . Ilham A . Hamudy
Syabnikmat Nizam Subiyono Rochayati Basra Indrajaya Ramzie
Bungaran Damanik Frisca Natalia Elpino Windy Niyan Nurin Ridha Putri
M . Saidi Rifky Indah F . Rosalina
M . Saidi Rifky
VOLUME 1 NO 3 | AGUSTUS 2016 3