Garuda Indonesia Colours Magazine March 2019 | Page 38

36 Explore | What’s On WORLD EVENT Cherry Blossom Season, throughout Japan, late March – April The magnificent sight of thousands of pink and white flowers blossoming in unison has been celebrated in Japan for more than 1,000 years. The cherry blossom, or sakura, is much more than a harbinger of spring – its flowering has a deep significance in Japanese culture, representing not only renewal but also the transience of life. The cherry blossoms create a dramatic display all over the country, typically starting in the south in February and sweeping through to the north by May. This year, the season is expected to start a little earlier than usual in many places, with blooms opening in major cities such as Tokyo, Kyoto and Osaka from late March, with the best viewing in the first 10 days of April. The blossoms typically last two weeks before starting to fall. The Japanese make the most of the season by congregating in parks and gardens for hanami, or ‘flower viewing’ picnics and parties. Prime spots are so sought after that some companies even pay an employee to sit in a park all day to reserve a spot for that evening’s celebrations! There are cherry blossom festivals, as well as themed food and drink such as dumplings and beer. www.japan.travel Keindahan panorama ribuan bunga merah jambu dan putih yang mekar serentak di Jepang telah dirayakan sejak lebih dari 1.000 tahun lalu. Bunga sakura lebih dari sekadar penanda tibanya musim semi, bunga ini memiliki tempat khusus dalam tradisi budaya Jepang, simbol awal yang baru dan juga sifat kehidupan yang tidak kekal. Mekarnya sakura menciptakan pemandangan dramatis di seluruh penjuru Jepang, yang biasa berawal pada Februari di bagian selatan lalu bergerak ke utara hingga Mei. Namun untuk tahun ini, bunga sakura diprediksi lebih cepat mekar ketimbang biasanya, yang mulai merekah pada akhir Maret di sejumlah kota besar seperti Tokyo, Kyoto dan Osaka serta mekar sempurna pada sepuluh hari pertama bulan April. Bunga sakura akan bertahan mekar selama dua minggu. Masyarakat Jepang biasanya akan memanfaatkan momen tersebut untuk kumpul-kumpul dengan melakukan hanami, piknik untuk menikmati mekarnya bunga sakura. Sudut-sudut favorit untuk hanami banyak diburu hingga sejumlah perusahaan bahkan rela membayar seorang karyawan untuk duduk di taman seharian agar tempat tersebut tidak diambil orang untuk pesta di malam hari. Banyak festival bunga sakura yang digelar, begitu pula dengan makanan dan minuman bertema, seperti dimsum dan bir. SPORT CHI AL SHAQAB 2019 and Longines Global Champions Tour 2019 Doha, February 28-March 9 Al Shaqab’s state-of-the-art facilities are playing host to the world’s best show jumpers and horses: Longines Global Champions Tour will start its 2019 season in Doha, followed by CHI AL SHAQAB, Al Shaqab’s signature event. For the first time, exclusive VIP tables and boxes have been introduced. www.alshaqab.com Al Shaqab, arena pacuan kuda premium, menjadi tuan rumah kejuaraan berkuda lompat rintangan: “Longines Global Champions Tour” akan mengawali kejuaraan tahun 2019 ini di Doha, dan dilanjutkan dengan CHI AL SHAQAB, kejuaraan bergengsi di Al Shaqab di mana untuk pertama kalinya meja dan balkon naratama (VIP) diluncurkan.