Fotografer Hebat Jul. 2014 | Page 101

21. Check-List untuk memotret Salah seorang sahabat saya bertanya: Untuk mulai suatu pemotretan, apa saja yang harus disiapkan? Nah disini saya buatkan daftar aktivitas yang dilakukan oleh fotografer sebelum mulai memotret yakni; 1. 2. 3. 4. 5. 6. Pastikan batere kamera ter isi penuh. Pastikan batere flash juga sudah siap terisi penuh. Bersihkan lensa Pastikan sensor tidak berdebu Pastikan kartu memori sudah diformat Pastikan batere peralatan penyimpanan foto sudah dalam kondisi penuh. 7. Bersihkan tripod 8. Lakukan test kecil untuk semua peralatan agar kondisinya siap pakai 9. Pilih peralatan yang tepat untuk medan yang akan di hadapi. Begitu juga setelah anda memotret, ada banyak aktivitas yang harus dilakukan dengan segera setelah pemotretan selesai. Yakni; 1. Segera download file foto anda kedalam tempat penyimpan digital yang lebih besar, baik itu portable hardisk, maupun harddisk pada PC anda. 2. Bersihkan seluruh peralatan yang dibawa, termasuk lensa dan kamera, dengan blower, dan kain bersih agar debu atau kotoran tidak melekat lebih lama lagi. 101