Bluebird - Mutiarabiru Mutiarabiru Magazine - Mei 2018 | Page 77

Wellness Minyak Gondopuro memiliki banyak manfaat. Secara tradisional, minyak ini dimanfaatkan sebagai minyak gosok untuk mengobati rematik, masuk angin atau sekadar penghangat badan. 4 Minyak Gondopuro Jawa, Sumatra Lazim disebut “Minyak Kesturi”, Minyak Gondopuro memiliki banyak manfaat. Secara tradisional, minyak ini dimanfaatkan sebagai minyak gosok untuk mengobati rematik, masuk angin atau sekadar penghangat badan. Selain itu, Minyak Gondopuro juga memiliki khasiat antiseptik dan bahkan kerap digunakan sebagai obat pencegah kerontokan rambut. Sebagai komoditas industri, tanaman Gondopuro juga digunakan sebagai campuran pewangi dalam pembuatan minuman ringan, kosmetik, permen, pasta gigi dan obat-obatan lainnya. 6 Minyak Karo Sumatra Utara Di Sumatra Utara, minyak ini biasa pula disebut “Minyak Pengalun”. Mungkin tidak banyak yang tahu tentang minyak gosok ini selain tentu saja masyarakat Karo itu sendiri. Tidak sembarang orang mampu membuat Minyak Karo, karena keahlian memproduksinya hanya diwariskan kepada herbalis tertentu saja dalam suku Karo. Minyak gosok ini dapat dipakai untuk meringankan rasa pegal- pegal, masuk angin, gatal-gatal hingga untuk menyembuhkan luka. Era digital memudahkan kita untuk mendapatkan minyak yang bisa dipesan di sejumlah online shopping seperti Tokopedia dan OLX ini. 5 Minyak Cimande Bogor Pada mulanya minyak ini digunakan untuk para petarung silat. Seperti yang kita kenal, minyak ini diciptakan oleh para guru silat di perguruan silat Cimande, Bogor. Awalnya berfungsi untuk mengobati petarung akibat pertarungan fisik seperti luka dan patah tulang. Seiring perkembangan zaman, minyak ini digunakan untuk umum, untuk mengobati pegal-pegal, terkilir, dan kasus patah tulang. Dijual dalam banyak merek dan versi, minyak ini dikenal semakin berkhasiat apabila disimpan dalam waktu yang lebih lama. Juga tersedia di sejumlah online store. Mutiara Biru 75