Bluebird - Mutiarabiru Mutiarabiru Magazine - Mei 2018 | Page 32

Going Places Driver’s Tip Travel Insiders Bandung Surabaya Cilegon Adi Gunawan Ahmad Huda Darmawan Eeng Suhendi SHOP EAT STAY Baru setahun dibuka, pamor 23 Paskal langsung melejit. Banyak penumpang minta diantar ke pusat perbelanjaan yang memiliki empat area lobi dengan nama unik khas Sunda ini—Hejo, Cai, Langit dan Ruhai. Tak hanya berbelanja dan bersantap, bisa juga berkumpul bersama komunitas. Depot Sambal Bu Rudy di Jalan Dharmahusada 140 sangat terkenal seantero Surabaya. Selain makan di tempat, biasanya para pengunjung juga memborong oleh-oleh aneka sambal, dari sambal bawang, sambal peda, dan sambal terasi. Tersedia pula paket sambal dan udang crispy. Lokasi turistik mana yang paling sering dituju penumpang? Ikuti tips dari driver Blue Bird di enam kota berikut. OUR PICK Fasilitas lengkap The Royale Krakatau Hotel Cilegon memenuhi kebutuhan pelancong dan pebisnis. Di sini, ada lapangan golf, taman bermain air, dan tentu saja Garden of Love yang menjadi incaran pengguna Instagram. Ada pula fasilitas karaoke, spa, fitness center, dan restoran. Tak jauh dari Jembatan Merah, terdapat Museum House of Sampoerna di kawasan Surabaya Lama. Museum yang menempati bangunan klasik ini memamerkan koleksi foto dan benda eks pabrik rokok. Setelah itu, pengunjung bisa naik bus berkeliling Kota Lama—Surabaya Heritage Track. EAT Meskipun restoran baru menjamur, tidak sedikit juga penumpang yang lebih memilih makan di kedai sederhana, dari kupat tahu gempol, cuanki serayu dan mi kocok persib. Namanya diambil dari nama lokasi masing-masing di Jalan Gempol Kulon, Jalan Serayu, dan depan Stadion Persib. 30 Mutiara Biru Garden of Love EAT Sajian khas Korea dan Jepang cukup diminati di Cilegon. Namun tentu saja menu lokal tidak kalah. Salah satunya, Bebek Pak Ndut. Beberapa selebriti memberikan testimoninya usai menyantap menu spesial, antara lain bebek lada hitam dengan pilihan sambal korek, lombok ijo atau sangan. Taman Cinta yang menempati area Krakatau Jungle Park— berdekatan dengan The Royale Krakatau Hotel—ini sedang nge- hits terutama di kalangan milenial pengguna aplikasi Instagram. Daya tariknya terletak pada ornamen dan instalasi, antara lain lampion besar berbentuk huruf L-O-V-E. Tak heran bila taman yang menjadi ikon Cilegon ini lebih ramai pada malam hari. Selain berfoto dengan latar nyala lampion, para pengunjung bisa bersantai di tepi danau kecil atau “berlayar” dengan perahu bebek. Mereka juga dapat menikmati suguhan live music pada akhir pekan. Bila ingin bersantap atau sekadar melepas dahaga, bisa menyinggahi sejumlah gerai yang tersebar di area taman, atau di Krakatau Junction Food Court. Sejumlah wahana yang tersedia pun membuat momen hang out bersama sahabat dan kerabat menjadi makin seru dan mengesankan. Images/shutterstock VISIT